Quantcast
Viewing latest article 1
Browse Latest Browse All 23

Serial Manga Captain Tsubasa Terbitkan Edisi ke-100

“Bola adalah teman”

Siapa yang tak mengenal Captain Tsubasa? Ia adalah tokoh yang beperan besar mengiringi perkembangan sepakbola di Jepang.

Melansir ANN, manga volume ke-6 yang berjudul Captain Tsubasa: Rising Sun baru saja merilis edisi terbaru. Terbitan ini menjadi edisi ke-100 dari keseluruhan manga karangan Youichi Takahashi tersebut.

Sejak pertama kali diterbitkan pada tahun 1981, manga serial Captain Tsubasa telah dicetak lebih dari 70 juta kopi di Jepang.

Berikut ini adalah daftar serialisasi Kapten Tsubasa beserta tahunnya:

  • Captain Tsubasa: 1981 – 1988
  • Captain Tsubasa: World Youth: 1994 – 1997
  • Captain Tsubasa: Road to 2002: 2001 -2004
  • Captain Tsubasa: Golden -23: 2005 – 2008
  • Captain Tsubasa: Kaigai Gekito Hen: 2009 – 2012
  • Captain Tsubasa: Rising Sun: 2017 –

Ketika pertama kali membuatnya, Yoichi Takahashi mengakui jika ia tidak mengira karyanya ini membuat banyak anak-anak di Jepang, dan bahkan di seluruh dunia bermimpi untuk menjadi pemain sepakbola.


Viewing latest article 1
Browse Latest Browse All 23

Trending Articles